Sunday 10 July 2022

LOKAKARYA NASIONAL KEGIATAN PEMETAAN POPULASI KUNCI

 

Beberapa waktu lalu Pengurus PKBI Cabang Kota Palangka Raya (Bp. Mirhan) dan sekaligus sebagai Pembina Yayasan Harapan Taheta mengikuti Lokakarya Nasional Kegiatan Pemetaan Populasi Kunci yang diselenggaran Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit - Kemenkes RI pada tanggal 22 – 24 Juni 2022 di Jakarta.

Kegiatan pemetaan ini dilakukan dalam upaya untuk memberikan gambaran epidemi yang terjadi pada Populasi Kunci Berisiko dalam terjadinya epidemi HIV di Indonesia yang dilakukan 2-3 tahun sekali secara berkesinambungan terutama pada lokasi yang sama. Pemetaan tahun 2022 ini akan dilakukan di 200 kabupaten/kota di 34 provinsi. Tiga lokasi di Provinsi Kalimantan Tengah terpilih sebagai sampel pemetaan yakni kabutan Kotawaringin Timur, Katingan dan kota Palangka Raya. Populasi kunci yang tersebar di sejumlah hotspot yang akan terlibat dalam pemetaan adalah: (1) pekerja seks perempuan (PSK), lelaki seks dengan lelaki (LSL), trans gender (TG), dan pengguna narkoba jarum suntik (Penasun).

Pemetaan di lapangan akan berlangsung pada bulan Juli–Agustus 2022 dan hasil data dari pemetaan ini akan menjadi bahan untuk membuat estimasi nasional epidemi HIV di Indonesia sekaligus sebagai bahan untuk membuat program aksi strategis dalam upaya percepatan menuju Three Zero HIV pada tahun 2030








1 comment:

  1. Mantap..
    Maju terus untuk TAHETA..
    Salam dari Tarakan Kaltara

    ReplyDelete